Memperhatikan keindahan bangunan adalah hal yang sangat penting, tidak hanya bagian dalamnya tetapi juga bagian luarnya. Begitu juga dengan hunian Anda, jangan sampai Anda hanya mempercantik interior tapi tidak dengan eksterior. Nah, penggunaan fasad Dekton adalah salah satu cara yang tepat untuk mempercantik tampilan luar hunian Anda.

Untuk Anda yang masih bingung, fasad berasal dari bahasa Perancis yakni facade yang artinya “muka” atau “depan”. Sederhananya ini merupakan sisi terluar yang menjadi muka bangunan atau rumah Anda. Jadi, pastikan Anda memilih material terbaik seperti Dekton, untuk menampilkan wajah terluar dari rumah Anda agar semakin memikat.

Keunggulan Penggunaan Dekton untuk Fasad Bangunan 

Hingga saat ini kebanyakan orang di Indonesia masih menggunakan keramik sebagai material fasad rumah. Padahal sebenarnya Dekton fasad bisa membuat tampilan rumah jadi jauh lebih cantik dan pastinya estetik. Selain itu Anda juga tidak perlu khawatir mengenai biaya karena material yang satu ini harganya cukup terjangkau.

Material dekton bisa menjadi solusi bagi Anda yang ingin menggunakan marmer, tapi memiliki budget yang terbatas. Dekton adalah batuan yang tampilannya menyerupai marmer namun proses pembuatanya lebih singkat. Nah supaya tidak semakin penasaran, berikut 9 keunggulan Dekton untuk fasad yang wajib Anda ketahui.

1. Tahan Cuaca Ekstrem dan UV

Keunggulan yang paling utama dari material dekton adalah ketahananya yang sangat tinggi terhadap cuaca ekstrim dan sinar UV. Seperti yang dijelaskan sebelumnya, fasad merupakan bagian terluar rumah. Sehingga setiap hari pasti akan terkena sinar matahari dan terkena air saat hujan.

Namun bagi Anda yang menggunakan Dekton untuk fasad, tidak perlu khawatir mengenai risiko ini. Material ini tidak akan mudah rusak meskipun terkena sinar matahari langsung yang mengandung UV. Selain itu Dekton juga sangat awet meskipun berada dalam cuaca ekstrim, seperti pergantian dari musim kemarau ke musim hujan di Indonesia.

2. Tahan Terhadap Noda

Selain awet dan tidak mudah rusak, ternyata Dekton juga termasuk material yang tahan terhadap berbagai jenis noda loh. Mulai dari noda dari kotoran yang kecil dan ringan seperti debu hingga noda yang membandel. Anda bisa membersihkan berbagai noda tersebut hanya dengan peralatan sederhana seperti kain dan air.

Ketika musim hujan, Anda juga tidak perlu khawatir mengenai noda cipratan air hujan yang menempel pada fasad. Dekton merupakan material yang sangat padat, bahkan bisa dikatakan tidak berpori. Sehingga noda tidak akan meresap ke fasad dan bisa hilang dengan sangat mudah.

3. Tampilan Modern dan Kekinian

Bagi Anda yang ingin memiliki rumah dengan tampilan modern dan kekinian, maka memasang fasad dari dekton adalah hal yang wajib. Material ini akan memberi sentuhan istimewa dan membuat rumah terlihat mewah, modern, namun tetap minimalis. Anda bisa menggunakan dekton berwarna, putih, hitam, abu-abu, atau coklat.

Supaya rumah terlihat modern, pilih Dekton dengan corak yang tipis atau sedikit seperti Dekton Danae, Eter, atau Helena. Dengan jenis Dekton seperti ini, nantinya Anda bisa lebih mudah dalam memilih aksesoris yang harus diletakkan di luar rumah. 

4. Bisa Menyesuaikan dengan Konsep Bangunan

Keunggulan lain yang dimiliki oleh fasad Dekton yaitu bisa menyesuaikan dengan konsep bangunan tergantung keinginan Anda. Selain bisa digunakan untuk bangunan dengan konsep modern, Dekton juga bisa digunakan untuk rumah desain klasik. Hal ini karena jenis, warna, dan corak Dekton yang sangat beragam.

Jadi nantinya Anda bisa memilih jenis dekton sesuai dengan desain interior dan eksterior yang digunakan di rumah. Jika ingin membangun rumah desain modern klasik, gunakan Dekton jenis Entzo, Awake, Aura, atau Arga. Beberapa jenis Dekton ini akan membuat tampilan rumah Anda jadi tampak lebih mewah dan elegan.

5. Memiliki Kegunaan yang Serbaguna

Tahukah Anda selain bisa digunakan sebagai material untuk fasad, Dekton juga memiliki kegunaan lain yang sangat banyak. Anda bisa menggunakan material ini untuk keperluan dapur, kamar mandi, bahkan ruang tamu. Perlu Anda ketahui bahwa Dekton termasuk material yang memiliki ketahanan terhadap panas cukup tinggi.

Sehingga saat digunakan untuk melapisi meja dapur, Dekton tidak akan mudah rusak meski terus menerus terkena panas. Selain itu material ini juga cocok digunakan di kamar mandi karena ketahanannya terhadap suhu lembab. Hal lain yang membuat Dekton jadi makin istimewa adalah tidak mudah rusak karena goresan.

6. Tersedia dalam Banyak Motif dan Warna

Sama seperti kegunaannya yang sangat banyak, Dekton juga memiliki jenis, motif, corak, dan warna yang sangat banyak. Beberapa warna Dekton yang tersedia di antaranya adalah hitam, putih, abu-abu, coklat, dan masih banyak lagi. Sedangkan untuk motifnya ada lebih banyak lagi pilihan.

7. Material Ramah Lingkungan

Perlu Anda ketahui bahwa Dekton adalah salah satu material yang ramah lingkungan. Material utama yang digunakan dalam pembuatan Dekton adalah mineral premium dan menggunakan energi terbarukan dan mengurangi penggunaan air yang digunakan saat produksi serta dengan permukaan kuat. Sehingga material ini sangat aman jika digunakan untuk eksterior maupun interior rumah.

Meskipun bentuk dan tampilannya terlihat mirip seperti marmer, nyatanya Dekton memiliki proses pembuatan yang lebih singkat. Hal ini karena Dekton merupakan batu buatan teknologi yang bisa diproduksi sesuai dengan kebutuhan. Jadi Anda tidak perlu khawatir di masa depan stoknya akan menipis. Selain itu, Dekton juga sudah lolos uji kandungan silikat yang dapat mengganggu saluran pernapasan.

8. Perawatan Sangat Mudah

Penggunaan fasad Dekton untuk rumah adalah hal yang menguntungkan, terutama bagi Anda yang hanya punya sedikit waktu untuk bersih-bersih. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, dekton adalah material yang tidak mudah kotor karena noda. Selain itu material ini juga tidak mudah rusak karena goresan.

Jadi Anda bisa melakukan perawatan fasad dengan sangat mudah dan dalam frekuensi yang rendah. Anda cukup membersihkan Dekton dengan kain, air, atau alat kebersihan standar lainnya. Hal ini bertujuan untuk menjaga supaya fasad tetap terlihat bersih, bebas dari debu ataupun noda sehingga sedap dipandang.

9. Tampilan Estetik

Selain menjaga keamanan dan kenyamanan, estetika juga termasuk hal yang wajib diperhatikan pada hunian. Nah, Dekton fasad pastinya akan membuat rumah Anda jadi jauh lebih indah serta estetik. Jika Anda memilih warna dan motif dekton yang tepat, tampilan luar rumah akan terlihat sangat menarik bahkan tanpa aksesoris tambahan.

Supaya area teras depan rumah jadi tampak lebih cantik, Anda bisa meletakkan beberapa kursi dan meja yang sesuai dengan warna Dekton. Selain itu Anda juga bisa menambahkan beberapa vas bunga atau tanaman yang cantik.

Ada banyak sekali bukan keunggulan material dekton yang mungkin belum semua Anda ketahui. Setelah mengetahui berbagai keunggulan ini, sangat rugi jika Anda masih ragu untuk menggunakan Dekton sebagai material fasad. Untuk Anda yang ingin menggunakan material ini, Anda dapat memilih MM Galleri untuk mendapatkan fasad dengan kualitas terbaik.

MM Galleri merupakan distributor resmi yang menyediakan berbagai dekton berkualitas dari Cosentino. Perlu Anda ketahui bahwa Dekton dari Cosentino sangat terkenal dengan kualitas ultra compact surface. Jadi tunggu apa lagi, segera hubungi MM Galleri dan tentukan fasad Dekton untuk bangunan atau hunian Anda sekarang juga!